Tips Mudah dan Aman yang Bisa Diterapkan Saat Membeli Mobil Second





Mobil second mungkin memiliki harga lebih murah jika dibandingkan dengan mobil yang masih baru. Namun tidak bisa dipungkiri bahwa tidak semua mobil yang sudah second memiliki harga lebih murah dibanding mobil baru. Biasanya mobil klasik malah memiliki harga yang lebih mahal dari mobil baru. Saat ini mobil adalah salah satu kendaraan yang saat ini sudah menjadi kebutuhan penting bagi manusia. Dengan menggunakan mobil akan membuat aktivitas menjadi lebih mudah.

Namun sebelum membeli mobil bekas, ada beberapa hal yang perlu Anda perhatikan sehingga Anda dapat terhindar dari beberapa kerugian setelah membeli mobil tersebut. Tidak sedikit kasus penipuan yang terjadi di dalam transaksi jual mobil bekas. Jadi sebagai salah satu calon pembeli Anda juga harus tetap waspada supaya terhindar dari kerugian yang tidak diinginkan.

Berikut ini adalah beberapa tips mudah dan aman saat membeli mobil second yang perlu Anda pertimbangkan:


  • Belilah di dealer atau showroom terpercaya
Langkah pertama yang harus Anda perhatikan adalah belilah mobil bekas di showroom atau dealer yang sudah terpercaya. Sehingga Anda akan merasa lebih aman dan kemungkinan untuk menjadi korban penipuan juga kecil.

  • Periksa bodi mobil sekaligus mesinnya
Sebelum Anda memutuskan untuk membeli mobil tersebut. Periksalah keadaan bodi mobil yang menjadi incaran Anda. Apakah ada kerusakan seperti goresan atau kerusakan lain yang cukup berat seperti pernah tabrakan. Setelah proses pengecekan dan Anda tidak menemukan kerusakan sama sekali pada bodi mobil. Langkah selanjutnya yang harus Anda lakukan adalah memeriksa mesin mobil tersebut. Apakah ada suara aneh yang muncul dari mesin.

  • Lakukan test drive
Dengan melakukan test drive Anda bisa mengetahui bagaimana kondisi mobil yang akan Anda beli.

  • Sesuaikan dengan budget yang Anda miliki dan lakukan penawaran terbaik.

Di atas adalah beberapa tips mudah dan aman yang bisa Anda lakukan sebelum membeli mobil bekas. Membeli mobil bekas memang memerlukan banyak sekali persiapan. Selain hal-hal di atas masih banyak hal penting lain yang juga harus Anda perhatikan. Seperti perhatikan dengan teliti kelengkapan surat dari mobil yang Anda lihat. Pastikan bahwa surat-suratnya lengkap dan asli sesuai dengan nomor rangka yang ada pada mobil. Hal ini sangat penting karena sampai saat ini sudah banyak sekali kasus pemalsuan surat-surat kendaraan. Jadi Anda juga harus waspada.

Mungkin bagi sebagian orang membeli mobil bekas memang lebih cepat rusak dan akan mengeluarkan banyak uang renovasi mobil tersebut. Padahal apabila Anda memilih mobil bekas tersebut dengan teliti sebelum membelinya bisa dipastikan Anda juga akan mendapatkan kondisi mobil yang masih bagus meskipun hanya membeli mobil bekas. Sebelum Anda memutuskan untuk membeli mobil bekas pikirkan terlebih dahulu secara matang-matang mobil apa yang ingin Anda beli dan persiapkan budget yang sesuai dengan harga pasaran mobil tersebut.

Membeli mobil second mungkin memang membutuhkan ketelitian yang lebih, mengingat mobil tersebut sudah pernah dipakai sebelumnya. Tidak lah mudah bagi Anda yang tidak mengerti otomotif akan dengan mudah mengetahui keadaan mobil tersebut. Maka dari itu ajaklah saudara atau teman terdekat Anda yang memang mengerti dunia otomotif. Hal ini akan membantu Anda untuk mendapatkan mobil impian yang sesuai dengan apa yang Anda inginkan dan akan menghindarkan Anda dari penipuan yang bisa saja dilakukan oleh penjual atau dealer yang menjual mobil bekas tersebut.


Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Tips Mudah dan Aman yang Bisa Diterapkan Saat Membeli Mobil Second"

Posting Komentar